Kingvoyage Travel Planner: WISATA BELANJA CIHAMPELAS BANDUNG

Kamis, 08 Juni 2017

WISATA BELANJA CIHAMPELAS BANDUNG

Bagi sebagian orang, terutama warga Bandung, wisata belanja Cihampelas tentu sudah tidak asing lagi. Dari dulu, Jeans  memang sudah terkenal sebagai produk unggulan dari wisata belanja Cihampeas.

Jeans memang dikenal sebagai produk fashion dalam kategori cassual yang digunakan di waktu santai atau keseharian. Meski dalam perkembangan mode saat ini, jeans pun kerap dipadu padankan sebagai bagian dari pakaian resmi. Jeans seperti ini umumnya jeans berwarna gelap yang matching dengan jas dan sepatu resmi.

Terlepas dari pemanfaatan jeans, wisata belanja Cihampelas yang sudah terkenal dari dulu, hingga kini masih dianggap sebagai satu destinasi penting bagi kelangsungan wisata di Bandung. Tak jarang dari wisatawan yang menetapkan Cihampelas sebagai tujuan utamanya.

Banyak hal menarik yang bisa didapat di kawasan Cihampelas ini. Satu hal yang paling dominan dan membentuk langsung citra Cihampelas dari kesan wisatawan adalah model toko jeans yang unik dan masih dipertahankan hingga kini.

Keunikan toko jeans di kawasan Cihampelas Bandung dan tak bisa didapat di tempat lainnya adalah toko-toko yang bertema super hero.

Tema seperti itu secara tegas dituangkan dalam patung-patung super hero rasasa yang sekaligus menjadi identitas unik bukan hanya bagi toko yang bersangkutan, tetapi juga bagi Cihampelas sebagai bagian dari Bandung.Dengan kata lain, keunikan identitas seperti ini, bisa juga dikatakan sebagai bagian dari citra Bandung kota kreatif.