Kingvoyage Travel Planner: Kamera Aman Saat Travelling

Kamis, 08 Juni 2017

Kamera Aman Saat Travelling

Traveling tanpa kamera ibarat makan sayur tanpa garam ya, kurang komplit rasanya. Moment-moment menarik saat traveling sayang jika tidak diabadikan dengan kamera kesayangan.

Tapi seperti yang Anda tahu, kamera itu merupakan salah satu benda yang sering rewel. Jika tidak pintar-pintar merawatnya, kamera kesayangan Anda bisa rusak.

Apalagi saat dibawa berbergian jauh dalam segala macam kondisi. Perlu penanganan khusus agar kamera tetap terjaga selama traveling. Ini dia tipsnya:


Kamera tidak bisa disimpan sembarangan di dalam tas Anda. Kamera perlu tas atau tempat khusus yang bisa melindunginya dari berbagai situasi. Tas kamera juga akan melindungi Anda dari goresan maupun debu-debu di jalan.

Untuk itu siapkan tas kamera khusus bila Anda menggunakan kamera DSLR, namun begitu kamera digital pun tetap perlu tempat khusus. Pilih tas kamera yang pas dengan ukuran kamera Anda. Jangan terlalu kecil ataupun terlalu besar. Pilih juga yang berbahan anti air agar kamera Anda lebih aman.


Anda harus selalu memperhatikan posisi kamera Anda, contohnya saat Anda trekking Anda harus memastikan kamera Anda berada di posisi yang benar agar tidak tergores ranting pohon atau bebatuan. Saat Anda berada di laut Anda juga jangan menaruh kamera Anda di atas pasir. Karena pasir bisa saja masuk ke celah-celah kamera dan merusak kamera Anda. Pastikan tangan Anda dalam keadaan kering dan bersih sebelum memegang kamera.

Mengabadikan setiap moment perjalanan Anda pasti akan sangat terasa menyenangkan. Meski begitu Anda tetap harus memperhatikan kondisi kamera Anda.

Saat kamera sedang tidak digunakan, pastikan kamera dalam keadaan off. Hal ini untuk menjaga daya tahan baterai kamera Anda.

Sebaiknya jangan sering melihat hasil jepretan Anda pada layar kamera karena hal itu juga bisa menyebabkan baterai kamera cepat habis.


Tutup lensa merupakan barang yang berharga bagi Anda yang membawa kamera SLR. Untuk itu selalu jaga tutup lensa Anda, jika perlu gantungkan pada kamera dengan memberinya tali kecil. Tutup lensa akan melindungi lensa kamera Anda dari goresan agar gambar yang dihasilkan kamera tetap sempurna.

Sebaiknya Anda mempunyai peralatan khusus untuk membersihkan kamera Anda. Peralatan tersebut bisa Anda beli di toko kamera.

Saat Anda traveling, selalu ingat untuk membawanya beserta kamera karena hal tersebut sangat penting untuk merawat kamera Anda sekalipun Anda sedang traveling.

Membersihkan kamera secara rutin bisa Anda lakukan di penginapan selepas Anda pulang berjalan-jalan.


Saat di perjalanan, simpan kamera Anda pada tempat yang aman dan tetap dalam pengawasan Anda. Begitu juga saat Anda di penginapan. Jangan menaruh kamera Anda di sembarang tempat yang memungkinkan orang lain untuk mengambilnya. Simpan baik-baik di dalam lemari pakaian atau koper saat tidak digunakan.

Semoga bermanfaat dan Selamat mengabadikan moment indah anda bersama keluarga tercinta :)