Boemi Joglo terletak di Jalan Raya Kendal Luhur 17 Dago Pakar. Untuk
mencapai resto ini harus menaiki anak tangga yang jumlahnya cukup
banyak.
Namun begitu sampai di lokasi, maka rasa lelah dijamin akan
segera sirna. Di tempat inilah dapat terlihat pemandangan kota kembang
yang sangat indah jika dipandang dari ketinggian.
Apalagi ditambah dengan menyaksikan bentuk banguan Boemi Joglo sendiri yang menggunakan gaya desain klasik dikombinasi dengan gaya etnik khas Sunda.
Tempat menyantapnya ada yang berbentuk saung, balkon atau di ruang terbuka dengan perlindungan payung tenda. Tempat untuk duduknya sendiri juga ada yang menggunakan kursi, tapi ada pula yang lesehan saja.
Suasana dan pemandangannya hampir mirip dengan hutan namun terlihat
lebih rapi dan indah. Kesegaran udarannya dapat dijadikan sebagai obat
lelah setelah ‘dipaksa’ berolahraga menaiki anak tangga.
Kenikmatan ini makin bertambah sempurna setelah menikmati aneka sajian menu yang banyak sekali pilihannya. Mulai dari masakan Indonesia hingga Western, semua tersedia lengkap berikut dengan minumannya.